Protes atas respons terhadap pandemi COVID-19

Aksi protes dan demonstrasi mulai merebak di seluruh dunia pada awal tahun 2021. Aksi tersebut sebagai bentuk penolakan terhadap kebijakan-kebijakan yang diambil oleh pemerintah dalam menangani pandemi COVID-19. Kebijakan pemerintah seperti pemberlakuan jam malam, pembatasan sosial, bahkan sampai penerapan lockdown diambil dengan tujuan untuk menekan laju penyebaran virus COVID-19.

Dampak pandemi COVID-19 terasa di berbagai wilayah dunia setelah Organisasi Kesehatan Dunia menetapkan COVID-19 sebagai pandemi global. Hampir 100 negara memberlakukan lockdown di wilayahnya. Hal tersebut berimbas ke berbagai bidang, seperti ekonomi, pariwisata, dan transportasi.

Kebijakan-kebijakan tersebut yang memicu aksi protes di berbagai wilayah penjuru dunia. Bahkan ada beberapa aksi yang berubah menjadi kekerasan.[1]

  1. ^ Haddad, Mohammed. "Mapping coronavirus anti-lockdown protests around the world". Al Jazeera (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-11-28. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy